Fujitsu Laboratories Limited dan Fujitsu Laboratories of America, Inc pada Senin (20/4) meluncurkan pengembangan dua teknologi yang didesain untuk mencegah penggandaan data yang tidak dinginkan.
Adalah Secure USB Memory Device dan aplikasi File Redirect Technology. Keduanya dikemas sebagai sebuah media simpan portabel yang mengusung sistem keamanan. Di dalam badan Secure USB Memory Device ditanamkan sebuah prosesor dan batere. Lalu apa istimewanya dari Secure USB Memory Device ini?
Apabila Secure USB Memory Device digunakan pada komputer yang belum didaftarkan sebelumnya, maka data yang tersimpan di dalamnya secara otomatis akan terhapus. Penghapusan tersebut dapat diatur, misalnya setelah 24 jam pemakaian. Sedangkan File Redirect Technology akan berfungsi untuk menjaga data diflash disk agar tidak bisa di-copy ke komputer manapun (kecuali komputer yang sudah didaftar sebelumnya). Solusi tersebut bahkan juga mampu menghalau pengiriman file melalui sebuah email. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan penyimpanan data pada flash disk akan semakin aman
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Hapus Data Otomatis dengan Flash Disk Fujitsu"
Posting Komentar